Meski SK Mendagri Belum Keluar, Marasabessy Disebut Jadi Pj Bupati Malteng

oleh -1,316 views
oleh
Dr Muhammat Marasabessy M.Tech. -dok-

suaramaluku.com – Dengan berakhirnya masa jabatan Bupati Maluku Tengah (Malteng) Tuasikal Abua dan Wakil Bupati Marlatu Leleury periode 2017-2022 pada Kamis 8 September 2022, maka Menteri Dalam Negeri M. Tivo Karnavian menetapkan Penjabat (Pj) Bupati Malteng sampai tahun 2024.

Penempatan penjabat kepala daerah guna mengisi kekosongan kepemimpinan sebagai konsekuensi keputusan pemerintah meniadakan pilkada tahun 2022 dan 2023. Masa transisi lebih dari dua tahun jadi krusial bagi jalan pemerintahan di daerah hingga digelarnya Pemilu serentak 2024.

Lalu siapakah Pj Bupati Malteng yang telah ditetapkan dalam Surat Keputusan (SK) Mendagri tersebut ?

Yang kini beredar info bahwa Mendagri telah tetapkan nama Dr Muhammat Marasabessy M.Tech atau akrab disapa Mat, yang kini menjabat Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Provinsi Maluku sebagai Pj Bupati Malteng.

‘Iya infonya sudah A1. Tinggal tunggu SK nya keluar (diproses) saja,” ungkap sumber dipercaya media ini di Kemendagri, Kamis (8/9/2022).

Sementara itu, Kepala Biro Pemerintahan Provinsi Maluku, Drs D.N. Kaya yang dikonfirmasi via telepon, mengatakan, pihaknya belum bisa beri informasi karena SK nya belum diterima Pemprov Maluku.

“Informasinya, SK sementara diproses di Kemendagri. Sehingga kami belum terima. Jadi belum bisa sampaikan (nama dan nomor SK),” jelas Kaya.

Secara terpisah, Gubernur Maluku Murad Ismail memastikan Menteri Dalam Negeri M. Tivo Karnavian telah menetapkan Penjabat Bupati Malteng.

Sedikit berdiplomasi Murad menyampaikannya dalam sambutan pada acara khitanan massal di negeri Hitu, kecamatan Leihitu, kabupaten Malteng, Kamis (8/9/2022).

“Kebetulan saya datang dengan Penjabat Bupati Malteng,” ujar Murad, seperti dikutip dari sentraltimur.com.

Meski tidak menyebutkan nama, undangan yang hadir menyebut nama Muhamat Marasabessy sebagai Pj Bupati Malteng dan memberikan ucapan selamat.

Murad datang terlambat menghadiri acara khitanan massal di Hitu. Ia mengaku karena dihubungi Mendagri dan Sekjen Kemendagri tentang Pj Bupati Malteng.

”Kami datang di acara ini terlambat karena Pak Mendagri dan Sekjen telpon saya. Pj Bupati Malteng datang menyampaikan Pak Sekjen telepon saya,” ungkap eks Dankor Brimob Polri dan Kapolda Maluku itu.

Pemprov Maluku kini menunggu SK Mendagri. Rencananya setelah mengantongi SK, Pj Bupati Malteng akan dilantik oleh gubernur di tribun lapangan Merdeka, Ambon pada Senin (12/9/2022).

Sambil menunggu SK Pj Bupati Malteng dari Kemendagri, Gubernur Maluku telah menunjuk Sekda Malteng sebagai Pelaksana Harian (Plh) Bupati setempat.

Muhammat Marasabessy sebelum menjabat Kadis PUPR Maluku, dia bertugas sebagai Kepala Balai Sungai Wilayah Maluku dan kemudian dimutasi ke Kementerian PUPR di Jakarta.

Mat menyelesaikan pendidikan menengah di SMP Negeri 6 dan SMA Negeri 2 Ambon. Sedangkan S1 nya di Unpatti Ambon, S2 di India dan S3 nya diperoleh dari Unhas Makassar. (SM-05)

No More Posts Available.

No more pages to load.