suaramaluku.com – Keinginan Jemaat Gereja Protestan Maluku (GPM) Manuwery, Klasis Babar Timur, Kabupaten Maluku Barat Daya (MBD) untuk memiliki gedung gereja baru yang representatif kini mulai terwujud.
Ketua panitia pembangunan gedung gereja baru Maranatha Jemaat GPM Manuwery Klasis Babar Timur, Soleman Entarmoin menuturkan, pihaknya dan umat juga pelayan bersyukur karena telah dilaksanakan peletakan batu pertama oleh Bupati MBD, bersama Sekum Sinode dan Klasis GPM Babar Tmur, Sabtu (25/3/2023).
Dikatakan, setelah dilakukan peletakan batu pertama pembangunan gedung gereja baru Maranatha ini, maka umat akan segera dikerahkan untuk melanjutkan pembangunan tersebut.
Lebih lanjut, kata Soleman, meskipun dari sisi penganggaran masih terbatas, namun dengan semangat dan harapan kepada Tuhan Yesus sebagai kepala gereja akan menjadi semangat untuk terus menggelorakan pembangunan gereja itu.
Untuk itu, pihaknya minta panitia pusat maupun cabang yang sudah terbentuk di daerah-daerah agar segera bergerak untuk mencari dana bagi kelancaran pelaksanaan kegiatan pembangunannya.
Hadir pada acara peletakan batu pertama tersebut selain Bupati MBD, Ketua Klasis ,juga unsur muspida serta anggota DPR MBD dan undangan lainya.
Soleman juga sangat mengharapkan dukungan dana baik dari panitia tetapi juga pemerintah MBD, DPRD dan donatur lainya.
Ia juga menyampaikan terimakasih kepada semua pihak yang telah mendukung pelaksanan kegiatan peletakan batu pertama pembangunan gedung gereja baru Maranatha tersebut. (AU)