Alumni Smandu Ambon, Herry Heryawan Kini Berpangkat Bintang Dua

oleh -1,670 views
oleh
Irjen Pol Herry Heryawan (kanan) dan Kepala Detasemen 88 Antiteror Polri, Irjen Pol Martinus Hukom (kiri). -foto dok-

suaramaluku.com – Salah satu alumni SMA Negeri 2 Ambon (Smandu) angkatan 1990, Brigjen Pol Herry Heryawan kini telah berbintang dua atau berpangkat Inspektur Jenderal (Irjen) Polisi.

Hal ini terjadi setelah Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo memimpin Upacara Korps Raport atau kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi bagi 13 perwira tinggi (Pati) Polri.

Kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi itu didasarkan surat telegram nomor: STR/1252XI/KEP./2023 per tanggal 15 November 2023 yang ditandatangani oleh As SDM Polri Irjen Dedi Prasetyo atas nama Kapolri.

Kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi Hery Heryawan menjadi Irjen Pol untuk jabatan Staf Khusus Menteri Dalam Negeri

Sebelumnya saat berpangkat bintang satu atau Brigjen Pol, Herry menjabat Dirsdik Detasemen Khusus 88 Antiteror Polri. Ia jadi Dirsidik Detasemen Khusus 88 Antiteror Polri sejak 1 Mei 2020, namun pangkat bintang satunya resmi Desember 2021.

Alumni Akpol 1996 ini termasuk orang pertama yang memperoleh pangkat bintang satu setelah Brigjen Pol Jhonny Edison Isir yang sekarang menjabat Karojianstra Sops Polri. Isir lulusan terbaik Akpol 1996 dan mantan ajudan Presiden Jokowi.

Bahkan dari data yang dicatat media ini, dengan naik pangkat bintang dua maka Herry Heryawan merupakan alumni Akpol 1996 pertama yang berpangkat Irjen Pol.

Dirangkum dari Wikipedia, Irjen Pol Herry berpengalaman dalam bidang reserse.

Ia menyelesaikan pendidikan dasar hingga menengah di Ambon seiring penugasan ayahnya sebagai anggota TNI-AD di Corps Polisi Militer di Kodam XVI/Pattimura.

Ibunya berasal dari Negeri Tulehu, kecamatan Salahutu, Maluku Tengah. Herry dan saudara-saudaranya tumbuh besar di kawasan Batugajah Kota Ambon yang merupakan kompleks militer tempat ayahnya mengabdi. (NP)

 

No More Posts Available.

No more pages to load.