DPC Gerindra Tual Jadwalkan Program Vaksinasi Kedua

oleh -1,946 views
oleh

suaramaluku.com – Mengantisipasi meluasnya penyebaran Covid 19 dan untuk memperbanyak angka presentasi vaksinasi di Kota Tual, Provinsi Maluku, maka DPC Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), akan kembali menggelar vaksinasi kedua yang direncanakan pada 13 Desember 2021 mendatang.

Pantauan media ini di Sekertariat DPC Gerindra Kota Tual, tim pelaksanaan vaksinasi kedua telah digelar pada 24 November 2021dan sudah mempersiapkan berbagai hal termasuk penyediaan kendaraan untuk antar jemput masyarakat di titik-titik tertentu guna dilakukan vaksin, termasuk menyiapkan 300 doz makanan kepada mereka yang divaksin.

Ketua tim Marthen Ruban kepada media ini Sabtu (27/11/2021) mengatakan, persiapan untuk pelaksanaan vaksin gelombang dua ini sudah rampung 90 persen.

Ia minta tim vaksinasi agar lebih efektif dalam bekerja, karena pelaksanaan vaksin tahap pertama pada 15 November lalu target hanya 100 ternyata yang terlayani sebanyak 246 orang.

“Saya berharap tim pelaksanaan vaksinasi Gerindra, agar pada waktu pelaksanaan nanti mampu melayani sebanyak-banyaknya masyarakat yang membutuhkan vaksin. Sehingga tujuan progran ini tercapai di Kota Tual,” ujar Marthen Ruban.

Sementara itu ketua DPC Partai Gerindra Kota Tual, Ir Jacob Silubun berharap kepada tim agar menyurati sekolah-sekolah termasuk para RT, kelurahan dan desa yang ada di Kota Tual.

“Supaya dengan informasi vaksin tahap dua gratis ini, dapat dimanfaatkan dan warga dapat berpartisipasi,” jelas Silubun. (Alfin Unawekly)

No More Posts Available.

No more pages to load.