UKIM Ambon Mulai Proses Pemilihan Rektor Periode 2025-2029

oleh -1,294 views
oleh

suaramaluku.com – Suksesi kepemimpinan atau pemilihan Rektor Universitas Kristen Indonesia Maluku (UKIM) Maluku Ambon saat ini sedang berproses.

Informasi yang dihimpun media ini dari sumber internal, prosesi Rektor UKIM baru sudah dimulai oleh panitia yaitu memproses pemilihan para bakal calon yang bersedia, pada Sabtu 20 September 2025.

Saat itu, ada empat nama yang bersedia jadi bakal calon rektor. Mereka adalah Dr Simon Pieter Soegijono, SE MSi, Prof Rahel Iwamony PhD, Dr M.P. Pentury MSi dan Dr. Steve G. Gaspersz.

Hasilnya, dari data yang diterima ada tiga orang yang memenuhi suara terbanyak sebagai calon rektor yakni Dr Simon Pieter Soegijono, Dr M.P. Pentury MSi dan Dr. Steve G. Gaspersz.

Rinciannya yaitu Dr Simon Pieter Soegijono peroleh 10 suara, Dr M.P. Pentury MSi juga 10 suara dan Dr. Steve G. Gaspersz 7 suara. Sedangkan Prof Rahel Iwamony PhD hanya meraih 5 suara.

Informasi lain yang didapat, Rektor UKIM saat ini Dr Henky Herson Hetharia MTh tidak maju lagi untuk masa jabatan periode kedua.

Pemilihan Rektor UKIM 2025-2029 diinformasikan sesuai jadwal akan dilaksanakan pada pertengahan bulan Oktober 2025 nanti. (SM-05)

No More Posts Available.

No more pages to load.