Wattimena Serahkan 300 NIB Kepada Pelaku Usaha UMKM di Kota Ambon

oleh -1,145 views
oleh
Penjabat Walikota Ambon, Bodewin Wattimena (tengah) bersama perwakilan pelaku usaha UMKM penerima NIB. -dok-

suaramaluku.com – Penjabat (Pj) Walikota Ambon, Bodewin M. Wattimena menyerahkan sekitar 300 Nomor Induk Berusaha (NIB) kepada pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) guna legalitas mereka bertempat di balaikota, Selasa (30/5/2023).

Wattimena menyatakan, bahwa pemberian NIB kepada pelaku UMKM merupakan upaya untuk membantu mereka mendapatkan legalitas yang diperlukan agar dapat terus tumbuh dan berkembang.

NIB merupakan nomor induk yang menggantikan Surat Izin Usaha Perorangan (SIUP) dan dibutuhkan oleh pelaku UMKM, termasuk untuk memudahkan akses pendanaan.

Dalam rentang waktu Mei-Juni, sebanyak 1.000 pelaku usaha di Kota Ambon dapat memperoleh NIB secara gratis melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Ambon.

UMKM dianggap sebagai jenis usaha yang telah teruji karena mampu bertahan dalam berbagai kondisi dan situasi, termasuk pandemi COVID-19 dan krisis ekonomi global.

Oleh karena itu, Pemkot Ambon berfokus pada upaya memfasilitasi pelaku UMKM, dengan menyediakan kemudahan dalam mengurus perijinan dan memenuhi persyaratan seperti sertifikat halal, label halal, dan izin dari BPOM.

Juga berusaha untuk membantu dalam produksi melalui rumah kemasan dengan biaya terjangkau bahkan jika memungkinkan secara gratis. Selain itu, Pemkot Ambon menyediakan rumah produksi dan e-katalog lokal untuk memasarkan produk lokal yang memenuhi syarat.

Dengan langkah-langkah ini, Pemkot Ambon berharap dapat mendukung peningkatan perekonomian di Kota Ambon dengan memfasilitasi dan mempromosikan UMKM serta produk lokal yang ada.

Sementara itu, secara terpisah salah satu pelaku usaha penerima NIB, Hanna Parera, mengapresiasi kebijakan dan program pemberian NIB oleh Pemkot Ambon tersebut.

“Terima kasih dan apresiasi kami untuk Pemkot Ambon atas pemberian NIB gratis kepada pelaku usaha UMKM di kota ini. Ini sangat bermanfaat bagi kami,” ujar Hanna. (SM-05)

 

No More Posts Available.

No more pages to load.